BIDIKNEWS-INDONESIA | BENGKULU – Dalam upaya meningkatkan kedisiplinan dan menanamkan nilai-nilai kebangsaanKodim 0423/BU menggelar upacara bendera bersama SMAN 2.
Dalam amanatnya Kasdim 0423/Bu, Mayor Kavaleri C. HARMEDI S.Sos menyampaikan, pentingnya disiplin, semangat belajar, dan rasa cinta tanah air sebagai generasi penerus bangsa patut dimiliki para siswa.
“Memiliki semangat juang, disiplin, bangun pagi untuk melaksanakan ibadah Subuh bagi yang beragama Islam, membantu orang tua, dan berangkat ke sekolah dengan penuh semangat. Belajarlah dengan tekun dan jadilah kebanggaan bagi keluarga serta bangsa,” ujarnya. Selasa (25-02-2025).
Sebagai bagian dari pembinaan wawasan kebangsaan, Kasdim juga memperkenalkan Program Sriwijaya Gelorakan Nasionalisme (SRIGERNAS) yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat nasionalisme di kalangan siswa-siswi.
Ia menjelaskan bahwa, program ini mengajarkan nilai-nilai kepahlawanan, semangat persatuan, dan pentingnya menjaga budaya serta sejarah bangsa.
“Untuk anak-anakku sekalian, hormati orang tua dan guru-guru di sekolah. Jangan nakal, jangan malas sekolah, dan selalu lakukan hal-hal baik serta benar, baik di rumah maupun di sekolah. Cintailah tanah air ini dengan sepenuh hati,” pungkasnya.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari pihak sekolah dan siswa, yang merasa termotivasi dengan pesan-pesan yang disampaikan. Kehadiran TNI sebagai pembina upacara diharapkan dapat terus memberikan inspirasi serta membangun karakter kebangsaan bagi generasi muda.
BND.Red-023



