BIDIKNEWS-INDONESIA, Lintas Daerah, Lebong – Pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) bersumber Dana Desa dengan anggaran kurang 400 Juta yang dibangun Pemerintah Desa Tik Sirong Kecamatan Topos Kabupaten Lebong Diduga Mark Up. Pasalnya, JUT panjang 240 meter itu dinilai kurang bermanfaat. Karena, Pemdes Tik Sirong membangun JUT tersebut di Jurang sedikit dimanfaatkan warga, tidak banyak dilewati warga ke kebun.
Tak hanya itu, Upah pekerja pembangunan JUT itu diduga tidak sesuai standar di RAB.Ketika awak media ini turun kelapangan. Tokoh Masyarakat, dan beberapa warga lainnya di Tik Sirong, jawabannya bahwa JUT tidak dimanfaatkan warga di Tik Sirong.
Salah satu, Masyarakat Tik Sirong yang enggan disebutkan namanya, bahwa JUT tersebut dibangun tidak banyak lewati oleh warga ke kebun. Arah jalan JUT itu hanya di lewati oleh Sekdes dan 3 warga lainny.
“Anggarannya ratusan juta. Masih banyak ditempat lain untuk dibangun jalan ke kebun warga”, kata warga setempat.(red)
BNP.Red-004



